TUBAN - Bangun Komunikasi dan serap informasi dari masyarakat, hari ini Kepala Kepolisian Resor Tuban AKBP Rahman Wijaya, S.I.K., S.H , M.H., kembali menggelar Jagongan Kamtibmas (Jagat). Kali ini kegiatan tersebut dilaksanakan di lokasi wisata air panas Prataan kecamatan parengan.
Didampingi para pejabat utama kegiatan program unggulan Kapolres Tuban itu dihadiri oleh Forkopimka, Tokoh agama, Tokoh masyarakat, serta para kepala desa kecamatan setempat, Selasa (23/08/2022).
AKBP Rahman Wijaya menjelaskan bahwa kegiatan jagongan Kamtibmas merupakan sarana untuk menjalin silaturahmi dengan masyarakat. Dalam kesempatan itu Rahman Wijaya mengatakan bahwa selain Kepolisian peran serta masyarakat juga sangat diharapkan dalam membantu menjaga Kamtibmas di wilayah kabupaten Tuban.
"Kami merupakan bagian dari masyarakat, tentunya perlu adanya komunikasi perlu adanya silaturahmi karena tugas dan tanggung jawab Kamtibmas bukan hanya Kepolisian saja namun tanggungjawab dari seluruh elemen masyarakat" Ucap AKBP Rahman.
Dengan dilaksanakannya kegiatan jagongan kamtibmas tersebut selain dapat membangun komunikasi yang baik dengan masyarakat, diharapkan kepolisian dalam hal ini Polres Tuban juga bisa mendapatkan informasi langsung tentang apa yang menjadi permasalahan diwilayah sehingga bisa dengan cepat untuk ditindaklanjuti.
"Sekecil apapun Informasi permasalahan itu bisa kami dapatkan agar secepatnya bisa kami ditindaklanjuti sehingga tidak berkembang menjadi permasalahan yang lebih besar" Ucap AKBP Rahman Wijaya.
Kita perlu persamaan persepsi untuk mengatasi segala permasalahan yang terjadi Masih Kata AKBP Rahman, setiap permasalahan pasti memiliki sudut pandang yang berbeda, perlu adanya silaturahmi, komunikasi, koordinasi, kolaborasi, sinergitas, dan kebersamaan untuk mewujudkan kamtibmas yg aman dan kondusif.
"Institusi Polri adalah institusi yang menerima kritik dan saran serta menerima aspirasi dari masyarakat, silahkan disampaikan saja kepada kami jika ada permasalahan bisa melalui forum seperti ini ataupun melalui telfon" Terangnya.
Baca juga:
Bharada E Tersangka, Ferdy Sambo Diperiksa
|
Seperti diketahui Jagongan Kamtibmas (Jagat) merupakan program Kapolres Tuban AKBP Rahman Wijaya, S.I.K., S.H., M.H., yang dikemas dalam bincang santai di wilayah Polsek jajaran dengan mengundang para Tokoh Agama maupun Tokoh Masyarakat serta kepala desa untuk mendapatkan informasi permasalahan yang terjadi di wilayah tersebut. (*)